- Siapkan sebuah gambar atau foto, Agar efek terlihat indah, gambar atau foto sebaiknya berwarna hitam putih. Buat dokumen baru dan pilih New > Flash File (Action Script 2.0).
- Tekan Ctrl+J untuk membuka document properties. Selanjutnya, ganti ukuran background menjadi 640×480 dan ganti warna background menjadi berwarna hitam.
- Import gambar atau foto yang sudah disiapkan, klik File > Import to Stage (Ctrl+R).
- Tahap berikutnya, buat grain atau gangguan kecil yang ada pada gambar televisi tua. Buat layer baru terlebih dahulu. Pilih Pencil Tool kemudian gambar setengah lingkaran.
- Buat minimal tiga gambar setengah lingkaran agar efek yang dihasilkan semakin indah. Usahakan menempatkan gambar setengah lingkaran, tidak beraturan.
- Sekarang pilih salah Satu gambar kemudian klik kanan > Convert to Symbol > Movie Clip (F8).
- Tekan F9 setelah salah satu gambar terpilih menjadi Movie Clip. Berikutnya, isikan script di bawah ini.
onClipEvent (enterFrame) { _x = random (640); _y = random (460); _rotation = random (360); _alpha = random(100); _xscale = nue; _yscale = nue; nue = random (65); }
- Ulangi langkah ke 6 dan ke 7 untuk dua gambar yang tersisa.
- Buat garis dengan Line Tool agar kesan yang di ciptakan semakin indah.
- Pilih Garis yang sudah dibuat dan tekan F8 untuk membuat Movie Clip.
- Tekan F9 untuk membuka Action Script dan isikan script dibawah ini.
onClipEvent (enterFrame) { _x = random (640); _alpha = random(15); }
- Save atau simpan dan cobalah Movie-nya dengan menekan short cut Ctrl+Enter.
klik disini untuk melihat contoh tutorial: TV Lama
0 Comments:
Post a Comment