AlgoritmaNews Adalah Situs Berita Perkembangan Teknologi Terkini Yang Ter Update Setiap Hari | Mulai Dari Berita Teknoligi, Sains, Perbintangan, NASA, Satelit, Tips Trik Mengatasi Masalah Yang Terjadi Pada Prangkat Teknologi dan Masih Banyak Info Menarik Lainya.
Promo Web Hosting 500mb Bw Unlimited Cuma Rp.50rb Untuk 10 Pendaftar Pertama Order disini

Sistem Kemudi Otomatis Google Siap Diresmikan

By. AlgoritmaNews - Google memiliki perangkat khusus yang dapat mengemudikan mobil secara otomatis. Nah, sistem tersebut konon siap diresmikan di wilayah Nevada, Amerika Serikat.

Perangkat kendali otomatis yang ditawarkan Google sejatinya telah diperkenalkan sejak Oktober 2010 lalu, namun saat ini masih dalam proses penyempurnaan agar produk ini bisa digunakan oleh masyarakat.

Dikutip dari itportal oleh AlgoritmaNews, Google kabarnya mempekerjakan David Goldwater. Orang yang akan membantu raksasa internet tersebut mendapatkan 'izin mengemudi' di Nevada.

Selama 2 bulan ke depan Goldwater akan mendemonstrasikan kehebatan perangkat Google tersebut. Mulai dari faktor keamanan, masalah teknis, hingga lobi-lobi di tingkat pemerintahan.

Sedangkan kabar yang dilansir New York Times, negosiasi Google diklaim sudah menemui titik terang. Pemerintah setempat siap memberikan izin agar perangkat tersebut bisa digunakan secara luas.

Kendali otomatis yang ditawarkan Google merupakan seperangkat alat yang terdiri dari, laser, kamera video dan sensor radar. Selain itu perangkat ini juga dilengkapi peta yang bisa untuk bernavigasi.

Sistem berkendara seperti ini diklaim mengurangi angka kecelakaan yang disebabkan kelalian pengendaranya. Melalui video yang ditampilkan di YouTube, fitur yang ditawarkan memang cukup meyakinkan dan memikat.

0 Comments:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

Loading..

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More